Mantra
Alone but not lonely
Assalamu alaikum warahmatullahi wabarakatuh...
Apa kabar chingudeul? Kalau saya sih alhamdulillah baik. Semuanya lancar-lancar saja, termasuk proses hijrah dari kpop. Hehe.
Tapi pagi ini mereka bahas teman saya yang beberapa hari lalu ujian tutup dan resmi menyelesaikan S2 nya. Saya juga sempat memberi ucapan selamat melalui teks, karena jarak yang memisahkan kami. Semua baik-baik saja, ikut bangga, akhirnya dia berhasil. Kemudian yang saya dengar dia mau lanjut lagi S3 ke Jepang. WOW!!!
Mulailah muncul rasa iri, pengen juga. Menyesal kenapa tidak ikut lanjut S2 juga waktu punya kesempatan kemarin. Tapi ah, 'wamaa indallahi khair', Apa yang ada di sisi Allah lebih baik. Tidak seharusnya saya merasa iri. Allah pasti punya rencana lain untuk saya meski saya tidak menempuh jenjang pendidikan yang lebih tinggi seperti teman saya.
Dasar manusia ya, tidak pernah puas, selalu iri dengan hidup orang lain. Kita kan punya Allah. Saya percaya, Allah tidak akan menuntut lebih dari yang saya mampu. Kalau dulu keinginan saya lanjut adalah untuk memperdalam bahasa Indonesia karena saya suka menulis, kini berubah lagi. Saya ingin memperdalam islam. Pengetahuan saya tentang agama yang saya bawa sejak lahir, sangatlah dangkal. Padahal itu akan menjadi bekal ke akhirat. Astagfirullah, saya iri untuk sesuatu yang akan terputus yaitu dunia.
Wamaa indallahi khairUntung saya pernah mendengar ustadz Hanan Attaki mengatakan mantra itu. Irinya hilang, berubah jadi rasa tenang dan motivasi untuk belajar islam lebih giat.
Namun ada satu masalah yang tidak bisa saya pungkiri saat ini. Hijrah itu membutuhkan teman, dan saya tidak memiliki teman itu. Ada sih, tapi jauh. Ada yang dekat, tapi dia punya pacar. Cukup sekali saya mengingatkan kalau pacaran itu HARAM. Tapi dia justru mempublikasikan pada dunia kalau 'saya punya pacar'. Hufff, di dukung jelas salah. Dibiarkan, saya tidak mau dia rusak sampai mendekati zinah. Mengingatkan, saya akhirnya jadi orang asing.
Allah Maha membolak balikkan hati umatnya. Saya berdoa yang terbaik untuk mereka, semoga mereka benar-benar menikah. Aamiin.
Jadi jangan iri-iri lagi ya chingudeul. Itu artinya kamu tidak bersyukur, artinya kamu tidak percaya kuasa Allah. So, keep smile. Masa gemilang hidupmu belum datang, maka tetaplah hidup dan berusaha melakukan yang terbaik untuk hidup dan agamamu. Allah tidak buta, Dia juga Maha Mendengar. Usaha dan doa kita tidak akan sia-sia.
Assalamu alaikum...
Nb : Semalam, pemberangkatan jama'ah haji. Ada debur di dada ingin juga segera ke tanah suci Mekkah. Semoga kita semua sempat ke sana sebelum ajal menjemput. Aamiin.


0 comments